Universitas Widya Gama Widya Gama Mahakam University

Mahasiswa Bahasa Inggris UWGM Samarinda Terpilih Ikuti Program Youth: Co Lab 2019

Mahasiswa program studi Pendidikan Bahasa inggris UWGM Samarinda terpilih mengikuti program “Youth: Co Lab” yang diselenggarakan oleh Innovative Financial Lab bekerjasama dengan UNDP (United Nation Development Program) PBB di Balikpapan, Indonesia.

Selama seminggu, pada tanggal 16-22 September 2019, Popy Primawati Andriani beserta peserta lainnya akan mendapatkan masukan terkait dengan dunia usaha serta bagaimana dapat berkolaborasi satu sama lain. Dalam program ini juga juga, panitia mendatang pakar pakar terkait dengan dunia usaha serta ekonomi kreatif.

Mengusung tema “Financing The SDGs in Indonesia” program ini diharapkan dapat mendukung pemerintah serta pihak swasta untuk menemukan solusi inovatif keuangan pada SDGs.

Lebih lanjut, program ini juga memberikan informasi terkait tren keuangan yang didalamnya terdapat kesempatan dan peluang bagamana mengatasi kesenjangan keuangan melalui pengembangan berkelanjutan (SDGs).

Dengan mengikuti program ini, Popy berharap dapat berdiskusi dan mendapatkan masukan dari rekan-rekan yang

 

mengikuti program ini serta pakar terkait dengan usaha yang telah dirintisnya selama ini.